Jumat, 06 Januari 2012

'HEMAT' ITU TIDAK BURUK!


Definisi kota :
Kota merupakan kawasan pemukiman yang secara fisik ditunjukkan oleh kumpulan rumah-rumah yang mendominasi tata ruangnya dan memiliki berbagai fasilitas untuk mendukung kehidupan warganya secara mandiri.
Fungsi kota :
·         Sebagai pusat produksi
·         Sebagai pusat perdagangan
·         Sebagai pusat pemerintahan
·         Sebagai pusat kebudayaan
Definisi hemat :
Melakukan kegiatan dengan pola pikir memanfaatkan yang ada dengan tidak boros tidak membuang – buang.
Definisi energi :
Daya kerja atau tenaga yang merupakan kemampuan untuk melakukan usaha.
Jadi yang di maksud dengan kota hemat energi adalah kawasan pemukiman yang cermat dalam memanfaatkan energi.
Yang di maksud disini adalah kita sebagai manusia harus berpikir mengenai pemakaian energi yang ada di bumi dengan pola pikir ‘hemat’.
Peningkatan jumlah penduduk kota yang semakin tinggi serta penggunaan teknologi modern yang konsumtif energi oleh manusia juga berperan penting yang akan mengancam kota penurunan kemampuan alam atau bumi dalam mendukung kebutuhan hidup manusia.
Kenapa demikian? Dikarenakan kalau kita tidak memperhatikan energi yang kita pakai di lingkungan tanpa pola pikir hemat, kita akan kehabisan energi tersebut yang di karenakan memakai energi secara terus menerus dan tidak memikirkan cara penghematannya seperti apa.
Kota yang dibuat semakin hemat energi dapat berambisi baik sehingga kelangsungan hidup kita sebagai manusia dapat berjalan dengan damai.
Hal paling utama dalam jangka panjang adalah mentransformasikan teknologi di kota-kota menjadi menjadi teknologi yang lebih bersih. Kita kaya dalam variasi energi, tetapi kita memakai energi yang belum kita pikirkan cara untuk meminimaliskan energi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar